Di masa pandemi ini, gerakan-gerakan penguatan pangan lokal sebagai sumber pangan masyarakat di kota dan di desa mulai digalakkan, terutama kebutuhan pangan keluarga. Pangan lokal atau tanaman yang dibudidayakan di sekitar pekarangan atau kebun menjadi harapan bagi keluarga saat akses terhadap pasar yang menyediakan kebutuhan harian sulit.
Ester Elisabeth Umbu Tara – Alumni Program INSPIRASI tahun 2018 bersama Perkumpulan Pikul dan SkolMus memperkenalkan kekayaan pangan yang dimiliki oleh masyarakat NTT dengan beragam cara mengolah dan inovasi yang dapat diterapkan dalam menu sehari-hari dalam pemenuhan gizi keluarga. Berikut ini diskusi selengkapnya https://www.instagram.com/tv/CBAQSMyJ4-1/